Sunday, December 29, 2013

Mie Akhirat

Mie yang satu ini mengikuti jejak saudara-saudaranya yang terlebih dulu beken seperti Kober Mie Setan Jalan Kusumabangsa, Mie Buto Ijo, dan Mie Galau (Malang). Mie Akhirat ini merupakan mie pedas berlevel yang berwarna hitam karena dibuat menggunakan ekstrak merang padi.




Terletak di Jalan Progo No. 10, persis di seberang Warung Rawon dan Soto Kalkulator. Di teras sebuah rumah, tertata rapi beberapa meja kursi yang siap menampung puluhan pengunjung. Mie Akhirat buka dari Senin-Sabtu jam 12 siang sampai 9 malam. Sedangkan Minggu buka jam 6 pagi sampai 11 siang. Salah satu strategi untuk menarik pengunjung saat Car Free Day.



Di tiap meja sudah ditempel satu lembar menu lengkap dengan penjelasannya. Menunya besar sekali dan ditempel di ujung meja jadi ketika membaca kami harus memiring-miringkan kepala. Berikut foto-fotonya :


Mie Neraka

Mie Ramen Akhirat

Tamie Ice Cream




Kami memesan Mie Neraka level 1 + ekstra topping keju, Mie Neraka level 1 + ekstra topping bakso, Mie Surga, Mie Ramen Surga dan Tamie Ice Cream. Sistem pemesanannya tidak memanggil pelayan ke meja, tapi pengunjung yang harus mendatangi kasir untuk memesan dan membayarnya.

Saat itu kami datang jam 1 siang, Surabaya sedang sangat panas-panasnya dan di tempat ini tidak disediakan kipas angin sama sekali (salah satu nilai minusnya). Ini sih belum makan mienya sudah berkeringat duluan o_o Belum lagi saat siang terik seperti itu, tempat ini memainkan musik-musik lumayan "keras" sehingga bertambahlah rasa tidak nyaman ini. Menurut kami, siang-siang lebih cocok dimainkan musik santai slow yang bisa bikin adem gitu kan.

Sekitar 15 menit menunggu, pesanan kami datang. Langsung lengkap beserta dengan minumannya. Mie Neraka level 1 sudah cukup pedas karena setara dengan 5 cabe. Entahlah saat kami mencoba rasanya sudah membakar mulut, tapi mungkin ada efek pedas yang berlebihan karena badan sudah gerah.  Oya disini, tiap level setara dengan 5 cabe. Jadi level 1 = 5 cabe ; level 2 = 10 cabe ; dst. Dan tiap kenaikan 1 level harga bertambah Rp 1.000,00.

Ini Mie Neraka dengan ekstra topping keju :


Mie Neraka + Bakso (baksonya kecil sekali) :


Mie Surga (seperti mie ayam biasa) :


Mie Ramen Surga :


Tamie Ice Cream, mienya digoreng kering lalu ditaburi susu bubuk coklat dan diatasnya diberi satu scoop es krim vanila dan satu scoop es krim coklat. Tapi jangan tertipu foto ya, sebenarnya porsinya mini. Dan inilah menu yang wajib untuk dicoba.


Jika datang beramai-ramai, kami merekomendasikan untuk memesan poci tea, karena bisa 1x refill gratis.


Kesimpulan kami tentang Mie Akhirat :
+ Pelayanan ramah.
+ Tempat makan luas, tempat parkir motor luas, tempat parkir mobil sama dengan parkiran mobil Bungkul.
- Tidak disarankan datang siang hari karena panas (tidak ada kipas angin).
- Makanan utamanya yaitu Mie Neraka dan Mie Surganya tidak terlalu istimewa, rasa standar.

1 comment:

Jersey Club Suroboyo said...

kakak, emang tempat yang di jl. progo taman bungkul kurang recomended. tapi untuk tempat di depan UPN lumayan nyaman. Menurutku rasa dari produk utamanya emang standar. Tapi menu lainnya lumanyan enak kok.